Berapa Luas Kamar Mandi yang Ideal?
JAKARTA, KOMPAS.com – Ketika membangun rumah, Anda tentu tak boleh melewatkan salah satu bagian yakni, kamar mandi. Sebab, kamar mandi merupakan bagian dari salah satu standar persyaratan atas bangunan agar disebut layak huni. Tak sebatas itu, dalam membangun kamar mandi, Anda dituntut untuk mengetahui ukuran yang tepat atau ideal. Mengenai hal tersebut, setidaknya telah terjawab dalam Buku Saku Petunjuk Konstruksi Sanitasi 2022 yang disusun Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Di dalam dokumen itu tertulis, luas kamar mandi atau kakus dipersyaratkan minimal 2,25 meter persegi atau 1,5 meter x 1,5 meter. Kemudian, lantainya dibuat tidak licin dengan kemiringan ke arah lubang pembuangan air sekitar 1 persen. Baca juga: Pentingnya Memiliki Cermin di Kamar Mandi Minimalis Selain itu, memiliki pintu dengan ukuran lebar 0,6 meter-0,8 meter dan tinggi minimum 1,8 meter. Tentunya, di dalam kamar mandi harus sudah dilengkapi kran, bak mandi/shower, kloset, serta saluran pembuangan air atau limbah. Lalu, pencahayaan alami perlu diupayakan optimal agar saat siang hari pengguna Mandi, Cuci, Kakus (MCK) tidak perlu menyalakan lampu penerangan listrik. Lubang ventilasi pun dirancang agar mendapatkan pergantian udara dari dua arah dan peredaran udara dapat terjadi dengan baik. Sementara itu, dinding kamar mandi atau kakus juga harus dapat kedap air agar percikannya tidak merusak komponen bangunan.